Di sini saya akan membahas bagaimana cara mengubah word 2007, 2010, 2013 dan 2016 ke PDF. Ada beberapa opsi untuk membuat file PDF. Anda dapat menggunakan fungsi “Save As” bawaan dan pilih format PDF, atau gunakan menu Share yang baru dan pilih opsi untuk membuat dokumen PDF atau XPS.
Cara Merubah Word 2010 ke PDF
Langkah 1: Buka file Word 2010 yang ingin Anda ubah menjadi file PDF. Setelah filenya terbuka, klik File yang ada di pojok kiri atas kemudian klik lagi Save As.Langkah 2: Akan muncul jendela baru. Pada baris Save as type klik dan pilih PDF. Setelah memilih tipe PDF, klik tombol Save yang ada di bawah. Lebih jelasnya lihat gambar di bawah ini.
Dengan demikian Anda sudah menyimpan file word ke dalam bentuk PDF. Itu juga sudah termasuk mengetahui bagaimana cara merubah word ke PDF tanpa software tambahan, cuma menggunakan Microsoft Word itu sendiri. Terima kasih sudah mampir, sampai jumpa.
Posting Komentar