Sudah dijelaskan secara rinci dan sangat jelas pada Pusat Bantuan Google mengenai syarat kelayakan dan masih saja dilanggar? Hmm ini adalah masalah serius bagi orang yang mungkin saja dalam kehidupan nyatanya suka melanggar. Setelah diperiksa, artikelnya bebas dari unsur plagiarisme tapi yang dipertanyakan dari mana ia mendapat gambar?
Setelah ditanya ternyata ia mengambil gambar dari Google Images ckckck, dengan kata lain ia mengambil gambar asal-asalan tanpa memperhatikan hak cipta. Bahkan Google sendiri mengatakan bahwa beberapa gambar mungkin memiliki hak cipta. Padahal ada situs penyedia gambar bebas hak cipta seperti Pixabay dan Pexels, aneh 😑. Apa memang tidak tahu atau kurang info.
Ingat dan terapkan etika dalam memasang gambar pada postingan. Jika mengambil gambar dari Google dan media sosial wajib mencantumkan nama pemilik gambar dan untuk dari Pixabay, Pexels beserta situs yang serupa anda bisa mencantumkan link sumber kreator ataukah tidak, itu tergantung dari kalian. Tapi jika ambil dari Google Images kalian wajib mencantumkan sumber.
Bagaimana Mengatasinya?
Sederhana, cukup manipulasi sebaik dan seunik mungkin gambar yang telah kalian ambil dari semua situs tanpa terkecuali. Tapi sepertinya ini akan sulit bagi yang tidak tahu apapun mengenai dunia manipulasi grafis. Tenang, banyak kok aplikasi manipulasi instan untuk blogging seperti Canva. Tapi jika instan hasilnya kurang afdol, saran admin edit manual saja seperti gambar di bawah ini.Gambar di atas admin sendiri yang manipulasi, gampang kok. Kita hanya menghapus background foto Sarah Viloid dan Kimi Hime menjadi transparan. Setelah itu berikan stroke pada kedua gambar tapi sebelumnya merge dulu kedua gambar. Admin pakai Photoshop? Tidak, hanya berbekal PixelLab manipulasi gambar itu sudah cukup memuaskan.
Gambar di atas sudah tidak akan terdeteksi melanggar hak cipta, karena apa? Uniklah, cuma ada satu di dunia ini. Beberapa bulan yang lalu, admin telah memposting beberapa situs penyedia gambar gratis. Nanti admin berikan linknya dibawah dan silahkan baca secara rinci. Lalu bagaimana dengan blog anime?
Baca juga: Berbagai Situs Yang Menyediakan Gambar Gratis Tanpa Hak Cipta Untuk Kepentingan Ngeblog
Untuk blog anime sendiri, saran admin bisa melakukan screenshot pada video atau komiknya. Bisa juga ambil dari Google, tapi harus kalian manipulasi terlebih dahulu. Untuk sekarang ini mungkin masih aman saja (walau ada sedikit yang sudah terciduk 😂), lalu bagaimana dengan kedepannya? Tidak tahu. Google saja semakin kerad dalam mencari si pelanggar kebijakan 😂.
Gambar vektor tidak usah ambil dari situs lain. Cukup cari bahannya berupa kumpulan ikon kemudian sediakan aplikasi editing gambar yang sesuai lalu tempel dan susun ikon semenarik mungkin serta jangan lupa berikan efek long shadow pada ikonnya agar terlihat lebih pro 😎.
Baca juga: Tutorial Membuat Gambar Flat Design Untuk Thumbnail Blog Di Android
Untuk saat ini, Google dalam menanggapi pelanggaran hak cipta gambar masih cupu menurut admin. Oleh karena itu kalian bisa memperhatikan benar maksud admin atau bisa juga diabaikan, tidak apa-apa kok 😅. Itu kembali pada diri masing-masing. Apakah akan memakai gambar manipulasi sendiri atau malah memakai gambar mentah.
Dari gambar di atas, admin paling sering memakai 5 aplikasi manipulasi gambar. Satu aplikasi saja belum cukup, kadang harus dikombinasikan dengan aplikasi lain agar hasilnya bisa maksimal.
Setidaknya sebelum mendaftar ke Google AdSense, kalian harus mempunyai artikel yang ori mulai dari teksnya sampai gambarnya tidak terkecuali. Hanya gambar saja yang kena pelanggaran, yang lain juga secara otomatis kena efeknya.
Baca juga: 5 Aplikasi Pelengkap Untuk Android Bagi Anda Yang Hobi Ngeblog
Bagaimana ini bisa? Admin sedikit cerita. Waktu mengajukan blog ke Google AdSense (admin saat itu tidak serius mendaftarkan blog ke AdSense) admin sering update dan untuk gambar kebanyakan memakai Canva untuk mengeditnya. Padahak gambarnya admin ambil dari Pixabay. Jadi pihak Google AdSense menganggap gambar yang sudah dimanipulasi bebas dari hak cipta walaupun sebelumnya memiliki hak cipta.
Artikel ini cuma mengingatkan kita seberapa pentingnya kita harus memakai gambar original dan atau bebas hak cipta. Bukan teks saja kreatifitas kalian terfokus tapi gambar juga penting. Terima kasih atas perhatiannya dan sampai jumpa.
Bahan gambar di ambil dari:
Thx mas admin bwt tulisannya.. Sy cmn ada apk pic say ajaa.. Emg ssh buat ngedit gbr.. Bisanya cmn ngedit foto doank itu jgvhasilnya jlk dan ga makximal 😖 padahal kepingin bs buat gbr sprti karikatur yg unik tp gak bs gambar smg bs download apk yg lain lh soalnya suka malu kl buat artikel gbrnya jelek 😂😁
BalasHapusDi youtube banyak mbak tutorialnya.. ☺
HapusSaya suka ambil gambar dari google image.
BalasHapusTerkadang buat dijaddin background biar ga kedetect jadi img. Terkadang juga saya edit sesuai selera.
Baru tau kalau ada peringatan gambar ber-hak cipta... Tau nya hanya disaranin ambil dari layanan gratis atau buat gambar sendiri.
Kalau dari Google sih sensitif amat sama pelanggaran hak cipta. Kalau pelanggaran gambar gua pernah alami tapi bukan di blog ini. Cuma deindex doang karena hostnya bukan di blogger.com.
HapusMakanya dari itu ambil gambar dari situs seperti pixabay, biar aman ☺
Okey. Dan sy blm pernah pake gambar dari pixabay.
Hapusdulu saya ga paham soal gambar hak cipta, tapi sekarang sudah mulai berbenah, kalau males edit atau gambar paling nyari di freepik aja...untuk pixabay dll blm coba...
BalasHapusYang paling ketat itu gambar anime makanya saya jarang update tentang anime, paling aman ya screnshoot lalu di edit lagi...
Anime dengan film yang paling sensitif..
HapusApalah daya gue :v bisa ngedit dikit-dikit tapi malas :v
BalasHapusYang penting bisa ngedit gan :v
HapusBtw, kalau w perhatiin si Sarah Viloid mirip dengan Kimi Hime ya? :v apa cuma perasaan gw doang? :v
HapusBedalah gan. Cuma kebetulan gambar di atas keduanya sama-sama pakai kacamata.. Cantikan Violid :v
HapusMakasi sob infonya,,saya kadang suka comot sana comot sini gambar digoogle wkwk karena belum tau.
BalasHapusSama sama ☺
Hapusaku baru kepikiran seminggu lalu soal gambar ini. Sekarang lagi edit satu-satu dengan menambahkan hak-cipta di setiap gambar. Aku ngikutin web-web besar yang isi tema ny sama dengan mencantumkan kredit di keterangan gambar. Yah, sejauh ini sih aman-aman aja pake cara ini, tp buat jaga-jaga ya bener tahupost, gambarnya harus di manipulasi.
BalasHapusIntinya sih harus menghargai perusahaan yang membuat.
Yap, benar 👍
HapusBtw, emang agan gak capek harus edit gambar mulu :v w pernah mau edit gambar untuk suatu artikel. Tapi, pas ngedit lama soalnya bingung mau gimanain. Hasilnya malah gak jadi buat artikel karena udah malas, capek, dan jenuh setelah edit foto :v
BalasHapusCapek sih 😂. Tapi ini demi kualitas wkwkwkw :v
HapusSelain itu juga demi keamanan dari copaser agar tidak langsung mengambil gambar blog ini dengan memasang watermark pada gambar..
Kalau misalnya gambar yang diedit cuma thumbnail saja gimana? Seperti yang w lakukan. Gambar untuk isi artikel gak diedit :v
HapusBisa gan. Yang terpenting dari mana dapat, tulis sumbernya ☺.
HapusKalau cuma tulis kayak gini bisa gak?
BalasHapusSumber: Google
:v biar gak ribet saja :v
Bisa juga sih. Tapi alangkah baiknya jika mencantumkan situs sumbernya.
HapusWahhh bener banget nih, dan hasilnya pun lebih memuaskan hahah :D
BalasHapusBetul.. Bisa menunjukkan ciri khas dari pemilik blog tersebut..
Hapus