bQsqpPcZvKyg8Vvzo6jobl9lgcVr4zroDMLffJhS
Bookmark

Tips Ngeblog Dengan Aman di Blog Builder Indonesia

Kembali lagi dengan admin, nah setelah tadi pagi admin post Daftar 10 Musik NCS Yang Sering Digunakan Oleh Para Youtuber sekarang admin akan share Tips Ngeblog Dengan Aman Di Blog Builder Indonesia. Kalian semua para blogger yang sudah ada sejak jaman MWB pasti tahu kan kalau blog builder yang asalnya dari Indonesia itu selalu bangkrut dan akhirnya tutup karena tidak kuat bayar server juga akibat dari kecurangan usernya.

Admin sendiri sudah mengalaminya 5x, mereka tutup dan semua data admin hilang semua tanpa jejak. Dimulai ketika MWB tutup, kemudian Wikiserp, Wapact lalu Wapish (Wap Builder) dan terakhir BlogPonsel. Semua janji-janji pendiri builder yang manis dahulu hilang seketika.

Mereka semuanya telah berjanji bahwa builder yang mereka bangun tidak akan tutup tapi mereka telah menipu semua user yang sudah tak berdaya lagi. Kecewa kan? Admin paling nyesek saat MWB dan Wapish tutup, MWB tutup dengan meninggalkan sejuta kenangan bersama member lain. Juga MWB adalah tempat dimana admin pertama kali membuat blog.

Dan untuk Wapish paling nyesek lagi. Wapsite yang admin buat sudah banyak visitornya bahkan mencapai 1500/hari dengan ip unik 300-400/hari, penghasilan dari iklan cukup untuk membeli pulsa. Setelah tutup karena bangkrut semua file, script, dan thread postingan yang berkualitas hilang semua 😢.

Ehh kok curhat eaa, oke oke sudah curhatnya hehehe kita lanjut bagaimana tips aman ngeblog di blog builder Indonesia.


1. Buat blog di Blogger atau Wordpress

Mengapa harus buat blog lagi di Blogger atau Wordpress? Nah ini tujuannya untuk jaga-jaga agar artikel kalian aman sejahtera hehehe. Kalau tidak bisa ngeblog di Blogger usahakan untuk bisa buat dan bisa post artikel di Blogger. Ngeblog di Blogger ini termasuk paling gampang kok, templatenya keren-keren dan mudah untuk dipasang dan diedit. Untuk Wrodpress, sama dengan Blogger. Punya template banyak dan responsive juga post artikelnya mudah. Yah serba mudah lah. Juga artikel anda di Blogger dan Wrodpress aman karena blog builder ini sudah lama eksis di internet. Bahkan Blogger didirikan pada tahun 1999.

2. Upload gambar dari artikel di Blogger atau Wordpress

Akun blog di Blogger atau Wrodpress inilah kalian gunakan untuk menyimpan file berupa gambar karena ketika builder dari Indonesianya tutup, maka kalian tidak capek-capek lagi upload gambar. Sebab ketika kalian upload gambar di blog builder Indonesia url gambar akan berada di file manager builder Indonesia, dan saat backup url gambar tidak akan berubah melainkan masih menggunakan source dari builder Indonesia. Hal seperti inilah yang admin sedang terapkan saat ini. Mau coba?

3. Membantu klik iklan dari builder Indonesia

Nah ini paling penting agar buildernya tetap bisa membayar biaya server. Klik iklannya jangan keseringan usahakan setiap 1 jam klik iklan bawaan dari blog builder itu.

4. Jangan hilangkan iklan bawaan dari blog builder

Iklan adalah penghasilan utama dari builder tersebut untuk membayar biaya server. Di Blogponsel dulu banyak user yang dengan sengaja menghilangkan iklan bawaan dari builder melalui edit template yang benar-benar sangat merugikan Roki Saputra sang pemilik Blogponsel saat itu. Inilah yang membuat Blogponsel tidak kuat membayar server dan akhirnya tutup.

5. Dukung terus admin dari blog builder tersebut

Memberikan dukungan memang menjadi salah satu motivasi sang pemilik builder untuk lebih giat dalam melayani usernya dan memberikan yang terbaik.

Itulah beberapa tips dari admin. Dan tips ini admin sudah terapkan agar blog builder dari Indonesia tetap eksis. Kita harus menghargai karya anak bangsa walau fiturnya masih kalah dengan blog builder seperti Blogger dan Wordpress. Yang mau mendaftar di salah satu blog builder terbaik Indonesia silahkan ke Blognive.Com. Bagi yang sudah mendaftar silahkan saling bercakap di chatromm 😊. Saya punya akun dengan username Kentang Hijau, bisa kalian lihat dibawah profil admin.
Sekian dari admin, semoga bermanfaat. Terima kasih.
Posting Komentar

Posting Komentar

Kebijakan berkomentar:
1. Meninggalkan komentar sebagai anonim tidak dibolehkan di blog ini.
2. Dilarang memasang link aktif dalam komentar.
3. Berkomentar sesuai topik.

Be nice and be respectful.